Moments and Memories

Moments and Memories

Wednesday 27 June 2018

2018 JP Holiday - One day Out - Nara

Sesudah istirahat sehari didalam kota Osaka saja. Hari ini kami akan berkunjung ke Nara. Awalnya Nara di bagian akhir dari stay kami di Osaka. Namun cuaca belum tentu mendukung, jadi selagi cerah kami berangkat.

Pandangan dari kaca kereta.
Gunakan Kintetsu One Day Pass
(two days kalau mau ke Yoshino - hmmm andai autumn or spring, ini akan menjadi salah satu tempat yang harus kukunjungi)
Sebenarnya nyaman juga berdiri di samping pintu kereta buat kami turis yang suka celingak celinguk lihat kiri kanan. Kalau sudah penduduk lokal, mungkin yang paling penting adalah cepat sampai tujuan.
Yeay, kami sampai di stasiun Nara.
Ada tempat berfoto
Welcome to Nara!
Let's go.
Ok. Dari stasiun ini, kami bingung awalnya bagaimana gunakan Kintetsu Pass. Kami datang ke information centernya. Hebat bisa bahasa inggris dengan baik. Pass ini bisa kami gunakan untuk naik Kotsu Loop Bus di Nara.

Tapi sebelum berkeliling, hmmm perut harus diisi dulu. Inilah yang somehow buat lama hahaha.
Dan suprisingly, pegawai McD ini, englishnya bagus habis. Wow.
Dan amazingly juga di Mc D Nara ini ada grand piano di lt 2. Maafkan kenorakan ku, sayangnya memang aku belum pernah ke tempat Mc D yang ada grand pianonya.

Ok Pa. Siap yah. Jalan dulu lah masih pagi. Lihat sekeliling dulu. Rencananya sore ke malam mau makan daerah sini. 
Hmmm mau cari deer park 
Asli terik sekali hari ini. Sayang kamera HP terbatas banget fungsinya. Giliran dia tangkap warna langit yang lain jadi gelap. Kemampuan fotografi mandek, tak berkembang sudah. Haiz.
Trala.... Menurut tourist guide, jalan ke atas sini lebih baik. Hmmm tangga yah.... 
Oke lah. Mari naik!
Nah. Honestly aku buta soal kuil disini. Plus karena Josh tidak terlalu suka masuk, jadi kami juga tidak memakai guide untuk dapat cerita history daerah sini.
Terus berjalan...... Fuih. Kami sudah sempat stop untuk beli minum di vending machine.

  Berteduh sejenak di bawah pohon 

Ahhh di jalanan ini pun deer sudah pada lalu lalang dengan bebas.
Disini ada incident. Calvin being bite by the deer. Empuk kali yah hahahaha. Anyway Why? Jadi ceritanya kami beli  deer cracker (jangan kasih sembarang makanan cracker, lebih baik buah kalo memang ada atau beli saja dari penjualnya karena cracker nya itu tanpa gula).
Waktu cracker itu masih di tangan penjual, deer tidak berani ambil, pas pindah tangan ke Josh, langsung semua deer menyerang dan mendekat ke Josh. Wah mama langsung ambil cracker itu taruh di atas pagar tinggi. Papa datang lindungin Josh, dikira deer ada makanan di Papa. Digigitlah. Awwww......

Sesudah tenang, kami lari ke area taman. Nah coba belajar kasih makan sedikit demi sedikit.
Ma, aku mau kasih makan lagi
Hahahaha... Kepuasan Josh main
Sambil nunggu bus, entah kenapa dua deer ini datang ke papa. Apakah tampang papa pasti ada makanan di tasnya? Hahaha














































No comments:

Post a Comment