Moments and Memories

Moments and Memories

Friday, 11 August 2017

Perjalanan London - Day 10 - Cambridge

Salah satu perjalanan yang kami tunggu adalah ke Cambridge.
Naik kereta dari King Cross station.
Tapi hari ini mendung, bahkan di daerah Cambridge akan turun hujan.
Sigh. Ada sesuatu yang menyedihkan karena jika hari kemarin pergi, maka cuaca sangat pas.
Anyway belajar bersyukur dan menikmati hari baik cerah maupun hujan.
Kami membeli Treasure Trail, mau mencoba menikmati suatu area dengan cara berbeda.
Berangkat tidak terlalu pagi, naik kereta jam 11 dari King Cross.
Erhmmm mana yah paltform.9 3/4 nya tak terlihat dan karena waktu kereta sudah tiba kami langsung naik.
Wah kereta Northen untuk kelas ekonomi ke Cambridge ini lebih bagus ketimbang kereta yang ke Oxford. Sampai di Cambridge oh tidak ternyata benar hujan turun.
Sampai di stasiun, kami seberang makan dulu di Wasabi..dari sana kami cari payung ke sainsburry (hiks payung yang biasa banget tapi 6£). Awalnya jika tidak hujan kami mau jalan, karena sesuai peta akan melewati botanical gardennya.
Akhirnya naik bus U, pakai cash, siapan duit receh. Oiya anak dibawah 11thn harusnya free, entah kenapa waktu kita bilang dua dewasa dua anak, dia kenakan fare anak juga. Jd kalo sudah yakin anak dibawah 11tahun, tak usah sebut sebut, dikiranya mau beli tiket anak.
Nah kami mulai petualangan dari depan pusat pembelanjaan John Lewis.
Tapi karena hujan, mampir dulu toko baju beli jaket hujan, mampir dulu toilet, mampir lagi ke kantor pos mau tukar uang, tapi karena bunyi alarm kebakaran, semua orang dibarisan gedung itu harus keluar. Hmm padahal lagi hujan dan tidak ada asap.
Akhirnya Treasure Trail dimulai, dibilang 2jam saja..ok marilah dimulai ditengah hujan.
Jika di Oxford mengalami hari terpanas sepanjang 40thn terakhir di Inggris, maka di Cambridge mengalami hari hujan terus menerus, untung bukan yang paling hingga tidak mengalami banjir.
Ternyata sambil jalan kami masuk ke lorong lorong, tidak mudah menyelesaikan treasure trail ini ditambah hujan.
Sampai Clue 8 dan 9 dari total 21. King Chapel hari itu tidak boleh dimasuki huaaaaaa.... penasaran tanya penjaganya apa jawaban dari Clue tersebut diapun tak bisa jawab hiksss... memang biasanya ada di patung, dimanapun, dipapan bacaannya. Tp ini masuk ke daerah papan bacaanpun tak boleh huaaaaa...
Sudahlah, akhirnya kami putuskan untuk berjalan jalan saja.
Treasure trail untuk family ini terasa agak sulit untuk Josh dan Adison. Andai mereka berdua usia 9-10 tahun mungkin lebih mudah, pertama karena bahasa, sisanya karena tokoh dan budaya pastinya tidak dipelajari di Jakarta.
Sambil jalan, perut lapar, lihat Mc D langsung kami duduk makan.
Lanjutan perjalanan arah Cambridge, tapi disana seluruh area collage tak bisa dimasuki sembarang orang. Akhirnya kami jalan menuju arah jembatan.
Lewat google map, disuruh putar dulu, untunglah lihat sign mahasiswa sana ditulis di tembok, kami ikuti saja, eh benar sampai jembatan. Wah ada orang orang naik kapal dayung. Mauuu...... berpikir pasti indah banget menyusuri sungai sambil memandang college dengan bangunan bangunannya.
Salahnya diriku, adalah pergi saja, dan lihat disana. Plan A memang menyelesaikan treasure trail yang aku yakin pasti memutari seluruh area sana. Tapi waktu Plan A tak jalan, Plan B nya terlalu simple berjalan jalan saja.
Padahal naik kapal dayung itu top attraction di cambridge sana.
Kesanku pada Cambridge, area ini indah dan rapi. Jika hanya ada 1 waktu dan diminta untuk memilih antara Oxford dan Cambridge, aku akan memilih yang terakhir.
Karena anak anak sudah lelah, diputuskan untuk menunggu bus. Bus pun lama bisa 15menit baru datang, sementara hujan datang dan pergi.
Sampai stasiun kami lari mengejar jadwal kereta. Sore itu kereta sangat penuh sekali, untung kami berempat dapat tempat duduk. Setidaknya Josh dan Adison bisa tidur dalam perjalanan 1 jam itu.
Sampai di King Cross..yihaaaa langsung terlihat Platform 9 3/4.
Tapi rameeeeenya yang antri.
Kami masuk ke toko untuk melihat lihat, ingin beli ini, ingin beli itu, semua mahal dikantong. Kalo tak beli, yah pegang saja tongkat nya masing masing tokoh hehehe. Memang disediakan untuk dilihat lihat pengunjung. Satu tongkat sihirnya diatas 32£.
Sesudah puas, naik ke lantai 2, makan di Prezzo, restaurant Italia.
Nah enaknya semua resto hampir ada menu anak, dengan 6.5£ bisa dapat appetizer (roti atau cheese digoreng), main course pasta (ada pilihan pizza juga), scoop ice cream, dan minuman susu. Wah Josh dan Adison masing masing habiskan menu anak mereka. Sedangkan aku dan calvin cobain pizza dan lasagna nya. Rasanya enak hehehe dan biayanya kira kira 40£.
Jam sudah menunjukkan 9 malam, kami naik underground untuk balik ke rumah brrrrrr....dingin.....
































































































No comments:

Post a Comment